Stok Kosong, Warga Merangin Kesulitan Mendapatkan BBM

Thehok.id – Warga Merangin beberapa hari terakhir kesulitan mendapatkan BBM. Pasalnya stok BBM disejumlah SPBU yang ada di Kabupaten Merangin kosong hingga Senin (28/3/2022) sore.

Tak hanya di SPBU, di kios-kios minyak pun juga tidak ada. Hal ini membuat masyarakat harus keliling dari satu SPBU ke SPBU lain untuk mendapatkan BBM.

Berdasarkan pantauan di lapangan, SPBU Tambang Baru, Kecamatan Tabir Lintas, Merangin tampak tidak ada pompa yang melayani pengisian BBM karena stok minyak dalam kondisi kosong.

Baca juga : Satu Orang Warga Kumpeh Ilir Tewas Diterkam Harimau

“Minyak lagi kosong, semua jenis minyak kosong. Hingga sore ini tidak ada minyak masuk dari Pertamina,” kata petugas SPBU Tambang Baru.

Kondisi tidak jauh bebeda juga dikatakan petugas SPBU di Koto Rayo, Kecamatan Tabir. Dia mengatakan pasokan minyak dari Pertamina dalam beberapa waktu terakhir tidak lancar seperti biasanya.

“Hari ini datangnya sudah lewat siang, sering masukknya terlambat sejak beberapa waktu belakangan ini. Kata sopir tangki Pertamina karena macet di Tembesi,” ujarnya.

Baca juga : Raih 12 Medali, Atlet Dayung Jambi Bikin Bangga Indonesia

Salah seorang warga Bangko, Fitri, mengaku jika dirinya harus keliling untuk mendapatkan BBM untuk mobilnya. Dia mengatakan sudah keliling di tiga SPBU untuk mencari minyak.

“Kebetulan mau ke arah Bungo, jadi saya sudah keliling mencari minyak, akhirnya dapat sedikit di SPBU Koto Rayo, itupun harus antrian. Tidak hanya di SPBU, minyak juga susah dicari di kios depan Pom bensin yang biasanya banyak jual minyak. Semuanya habis,” sebutnya lagi. (red)

Sumber : pariwarajambi.com

Komentar