Thehok.id – Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi mengadakan lomba azan bagi Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dilaksanakan pada Selasa (7/6/2022).
Penjabat (Pj) Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, SH, MH menyebut jika kegiatan ini bertujuan untuk mendekat diri kepada allah SWT. Selain itu, bagi yang melantunkan azan dengan bagus akan mendapatkan reward.
“Ini adalah ajang untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Dan juga yang dinyatakan menang atau suaranya bagus, kita berikan reward,” ebut Pj Bupati, Bachyuni.
Lomba azan ini diikuti oleh seluruh Kepala OPD, baik itu dari eselon II hingga ke Camat dilingkup Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.
Puluhan Kepala OPD dilingkup Kabupaten Muaro Jambi satu persatu tampil unjuk kebolehan melantunkan suara azan.
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.
Sekda Kabupaten Muaro Jambi Budhi Hartono, S.Sos, MT peserta pertama yang tampil kemudian diikuti oleh seluruh kepala OPD dan camat.
Bachyuni mengatakan, ia inign melaksanakan sesuai dengan apa yang diintruksikan oleh Gubernur Jambi, untuk menjadikan Kabupaten Muaro Jambi yang agamis, aman dan damai.
“Saya juga diminta untuk menjaga stabilitas ekonomi dan keamanan agar roda pemerintahan ini berjalan dengan baik. Untuk menjadi baik, tentu pemimpin dan Kepala OPD nya juga harus baik dan memiliki Akhlakul karimah. Salah satunya tadi saya sampaikan kita Buat Lomba Azan khusus untuk Kepala OPD nya,” kata Pj Bupati Bachyuni.
Bachyuni juga mengatakan jika Kepala OPD harus bisa menjadi contoh dan motivasi bagi ASN yang dipimpinnya.
“Mereka harus jadi contoh,” imbuhnya. (adv)
Komentar