Gubernur Jambi Al Haris Tandatangani Kerjasama Pengembangan SDM dengan PTPN VI

Thehok.id – Guna meningkatkan sumber daya manusia Jambi menjadi lebih berkualitas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi menjalin kerjasama dengan PTPN VI.

Kesepakatan kerjasama ini ditandatangani langsung Gubernur Jambi Al Haris dan Direktur Utama PTPN VI Iswan Achir di Kantor PTPN, Rabu (27/07/2022).

Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan kesepakatan kerjasama tersebut sangat penting untuk menyiapkan sumber daya manusia Jambi yang berkualitas.

Baca juga : Terperosok Lubang Jarum 40 Meter, 3 Pekerja PETI di Merangin Meninggal

“Acara hari ini, acara srategis dimana kita menyiapkan sumber daya manusia SDM kedepan, sama-sama kita saling melengkapi agar keberadaan kita di Jambi berguna bagi banyak orang dan menambah income untuk daerah kita,” kata Al Haris.

Al Haris mengharapkan agar Pemprov Jambi dan PTPN VI terus bersinergi terutama untuk peningkatan SDM.

“PTPN kebanggaan bagi kita semua, di Jambi potensi perkebunan luas, tentu kita terus dapat bersinergi, kita tidak hanya meningkatkan produksi tapi juga meningkatkan SDM daerah. Saya menyambut ini semua,” sebut Al Haris lagi.

Baca juga : Gara-gara HP, Seorang Pemuda di Merangin Tewas Ditikam

Sementara itu, Direktur Utama PTPN VI Iswan Achir juga mengharapkan sinergitas PTPN VI dengan Pemprov Jambi, terutama dalam upaya pengembangan SDM.

“Dukungan Pemprov Jambi kepada PTPN sangat besar, dan kita full suport untuk Pemprov. Terkait pengembangan SDM kita harap dapat bersinergi dan selama ini kita juga sudah menjalin kerjasama dengan dinas,” katanya. (die)

Komentar