Thehok.id – Sakit kepala sebelah atau migrain bisa menyerang siapa saja. Rasa nyeri di salah satu sisi pada kepala tentu membuat seseorang tidak nyaman dalam melakukan aktvitas.
Umumnya seseorang yang mengalami migrain harus menghentikan kegiatan mereka kemudian pergi ke ruangan redup dan berbaring sejenak.
Ada banyak faktor yang menyebabkan migrain, salah satunya adalah makanan.
Ada beberapa jenis makanan dan minuman yang dalam jumlah tertentu bisa mempengaruhi tingkat migrain yang dialami seseorang.
Berikut daftar makanan pemicu migrain yang wajib Anda ketahui:
1. Makanan yang mengandung MSG atau pemanis buatan berlebihan
Monosodium glutamat (MSG) dan pemanis buatan aspartam adalah dua bahan tambahan makanan yang diketahui berpotensi memicu migrain. Ini mungkin karena sifat peradangannya, menurut Dr. Wilhour.
2. Daging
Makanan yang dianggap daging olahan, seperti hot dog dan sosis dapat mengandung nitrat yaitu semacam senyawa yang bertindak sebagai vasodilator dengan memperlebar pembuluh darah untuk memicu jalur migrain.
3. Kopi
Kafein dalam kopi dapat mengurangi rasa sakit migrain jika itu ditambahkan ke beberapa obat migrain yang dijual bebas untuk beberapa alasan.
Tetapi minum terlalu banyak kopi, atau meminumnya pada waktu yang salah dapat memicu migrain.
Cobalah untuk konsisten dengan kafein, tidak banyak dan tidak kurang. Konsumsi jenis kopi yang sama dalam jumlah yang sama pada waktu yang sama setiap hari.
4. Cokelat
Cokelat adalah sumber kafein lainnya, dan juga dapat menyebabkan pelepasan neurotransmiter yang terlibat dalam migrain.
Penderita migrain yang menyukai cokelat akan senang mengetahui bahwa sementara ini tidak ada cukup bukti untuk mengimplikasikan cokelat sebagai makanan yang harus dihindari agar terhindar dari migrain.
Salah satu cara yang baik untuk mengetahui apakah cokelat merupakan pemicu migrain adalah memperhatikan apakah merasa mengalami migrain setelah memakannya.
5. Keju
Keju, termasuk keju Cheddar mengandung asam amino yang disebut tyramine yang dapat menyebabkan migrain pada beberapa orang, menurut National Headache Foundation. (red)
Sumber : suara.com
Komentar