Polisi Amankan Bandar Narkoba di Kerinci

Thehok.id – Seorang bandar narkotika jenis sabu dan ganja diamankan Satresnarkoba Polres Kerinci. KB (28) ditangkap karena menjadi bandar barang haram tersebut.

Penangkapan tersangka berawal dari adanya laporan dari masyarakat yang merasa resah karena di daerahnya sering terjadi transaksi narkoba.

Kapolres Kerinci AKBP Patria Yuda Rahadian, berawal dari informasi dari masyarakat bahwa di daerah Desa Koto Tengah, Kecamatan Siulak, sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu.

“Berawal dari informasi dari masyarakat, maka berdasarkan informasi tersebut Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Kerinci melakukan penyelidikan ke lokasi yang dimaksud. Maka pada hari Senin 16 Januari 2023, sekira jam 21.00 WIB Tim Opsnal memasuki sebuah rumah yang dicurigai yang berlokasi di Desa Koto Tengah, Kecamatan Siulak, di dalam rumah tersebut diamankan 1 orang laki-laki yang diketahui berinisial FK Alias KB,” ungkap Iptu Jeki Noviardi.

Ditambahkan Kasat Narkoba, selanjutnya petugas melakukan penggeledahan dan ditemukan 1 paket kecil narkotika jenis sabu yang disembunyikan di dalam dompet ponselnya.

“Kemudian anggota melakukan penggeledahan di dalam kamar rumah tersebut dan ditemukan 3 klip plastik warna bening berisikan narkotika jenis sabu. Selanjutnya juga ditemukan 1 paket kecil narkotika jenis ganja di belakang jendela rumah tersebut dan diketahui dibuang oleh FK Alias KB saat petugas datang ke rumah tersebut,” tambahnya.

Baca selengkapnya klik disini

Komentar