Jelang Ramadhan, Warga Desa Tabir Merangin Gelar Tradisi Bantai Adat

Thehok.id – Warga Desa Tabir, Merangin, jelang bulan suci Ramadhan menggelar Festival Bantai Adat Sedekah Negeri, di Lapangan Dusun Baru Kelurahan Rantau Panjang Kecamatan Tabir.

Untuk terus melestarikan acara tradisi menyambut datangnya bulan suci Ramadhan warga 60 Segala Batin tersebut, H Mashuri menyerahkan kerbau untuk dipotong pada Festival Bantai Adat Sedekah Negeri, Jumat sore (17/3/2023).

“Alhamdulillah dari tahun ke tahunnya acara Bantai Adat Sedekah Negeri ini terus ramai. Untuk saat ini sudah ada sekitar 85 ekor kerbau yang siap dibantai,” ujar Mashuri.

Baca juga : Curah Hujan Tinggi, Tiga Kecamatan di Batanghari Banjir

Jumlah kerbau yang akan dibantai itu akan terus meningkat, karena tampak warga jelang sore hari terus berdatangan membawa kerbau untuk dibantai. Bisa jadi jumlah kerbau yang akan dibantai pada tahun ini bisa mencapai ratusan ekor.

Bupati sangat bersyukur pada acara itu, anak-anak tampak bergembira menyaksikan Bantai Adat Sedekah Negeri tersebut. Anak-anak berpakaian serba baru, layaknya Lebaran Idul Fitri.

Baca selengkapnya klik disini

Komentar