Harga BBM Terbaru di Jambi Per Hari Ini

Thehok.id – PT Pertamina kembali menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) nonsubsidi per 1 Oktober 2023. Kenaikan harga BBM Pertamina berlaku untuk jenis Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, Dexlite serta Pertamina Dex.

Pertamina menjual Pertamax seharga Rp14.000 per liter untuk kawasan DKI Jakarta dan beberapa daerah lainnya di kawasan Barat Indonesia, termasuk Nusa Tenggara Timur (NTT).

Mesi demikian, ada satu daerah yang menjual Pertamax dengan harga termurah, yaitu Batam. Di kawasan otonomi khusus ini, harga Pertamax dipatok sebesar Rp13.400 atau selisih Rp600 dari harga Rp14.000 yang berlaku di DKI Jakarta.

Selain Pertamax, Pertamina juga menaikkan harga Pertamax Green 95 juga mengalami kenaikan menjadi Rp16.000 per liter dari sebelumnya Rp15.000. Sementara, Pertamax Turbo dari Rp15.900 per liter menjadi Rp16.600, Dexlite dari Rp16.350 menjadi Rp17.200 per liter dan Pertamina Dex dari Rp16.900 per liter menjadi Rp17.900 per liter.

Sedangkan untuk harga BBM jenis Pertalite dan BioSolar tidak mengalami perubahan atau tetap. Rinciannya, Pertalite tetap Rp10.000 per liter dan BioSolar di angka Rp6.800 per liter.

Baca selengkapnya klik disini

Komentar