JAMBI, Thehok.id – Gubernur Jambi Al Haris hadir pada peringatan hari buruh May Day Serikat Buruh Mandiri Indonesia (SBMI) se-Provinsi Jambi di GOR Kota Baru, Rabu (29/05/2024).
Pada moment itu, Gubernur Jambi Al Haris membagikan 1.000 paket Sembako kepada buruh yang ikut menghadiri hari buruh May Day.
Gubernur Al Haris mengatakan pemerintah selalu hadir di tengah-buruh dan meminta perusahaan-perusahaan yang memperkerjakan mereka untuk memperhatikan kenyamanan dan kesejahteraan.
“Kita minta perusahaan-perusahaan yang memperkerjakan agar mereka diperhatikan kesejahteraannya, kenyamanannya, dan kesehatannya kan ada BPJS kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan,” kata Al Haris.
Tujuan dari itu semua lanjut Al Haris adalah agar butuh terlindungi saat melakukan pekerjaan dan mempunyai jaminan kesehatan dan hari tua.
“Tujuannya agar buruh kita merasa terlindungi dan negara hadir untuk mereka,” sebut Al Haris lagi. (lis)
Komentar